Gejala kelebihan dan kekurangan unsur hara Calsium (Ca)
Calsium (Ca) adalah unsur hara yang paling berperan pada pertumbuhan sel. Ia komponen yang menguatkan, dan mengatur daya tembus, serta merawat dinding sel. Perannya sangat penting pada titik tumbuh akar. Mengaktifkan pembentukan bulu-bulu akar dan biji serta menguatkan batang.
Bahkan bila terjadi defiensi Ca, pembentukan dan pertumbuhan akar terganggu, dan berakibat penyerapan hara terhambat. Ca berperan dalam proses pembelahan dan perpanjangan sel, mengatur distribusi hasil fotosintesis, membantu keberhasilan penyerbukan, dan membantu aktivitas beberapa enzim pertumbuhan, serta menetralisir senyawa dan kondisi tanah yang merugikan.
Penambahan/ pemberian Ca bersama-sama dengan unsur N akan menguntungkan pada perkembangan batang dan pembentukan tunas-tunas baru. Ca banyak terdapat di bagian tanaman yang tua dan bersifat immobil.
u Kekurangan Calsium
Gejala kekurangan Calsium yaitu titik tumbuh lemah, terjadi perubahan bentuk daun, mengeriting, kecil, dan akhirnya rontok. Kekurangan kalsium menyebabkan tanaman tinggi tetapi tidak kekar. Karena berefek langsung pada titik tumbuh maka kekurangan unsur ini menyebabkan produksi bunga terhambat. Bunga gugur juga efek kekurangan kalsium.
Gejala lainnya juga bisa dilihat pada tepi daun mengalami klorosis (menguning) lalu menjalar ketulang daun. Kuncup tanaman muda tidak berkembang dan mati. Terdapat bintik hitam pada serat daun. Akar pendek. buah pecah dan bermutu rendah.
Kekurangan Ca menyebabkan penyerapan unsur Mg menjadi lebih besar. Penyerapan Mg berlebihan akan meracuni tanaman.
u Kelebihan Calsium
Kelebihan kalsium tidak berefek banyak, hanya mempengaruhi pH tanah.
- Hits: 65
